Apakah Anda sedang mencari printer yang bisa melakukan tugas scan/fotocopy dokumen F4 atau legal?
Tenang saja, Printer Epson L5190 mampu melakukannya dengan mudah, printer ini bisa digunakan untuk scanning dan fotocopy pada dokumen-dokumen berukuran panjang, seperti F4 dan bahkan bisa sampai legal.
Seperti yang kita tahu, F4 adalah satu di antara sekian jenis ukuran kertas dan merupakan salah satu yang terpanjang, hanya satu tingkat di bawah A3, yaitu sekitar 33 cm (lebarnya 21 cm).
Sepengetahuan mimin, tidak banyak printer yang mampu melakukan scanning dan fotocopy dengan ukuran sebesar itu, kebanyakan printer hanya mampu sampai ukuran A4.
Kemampuan scan dan fotocopy dari printer Epson L5190 ini didukung oleh desainnya yang termasuk cerdas.
Baiklah, berikut ini uraian lengkapnya...
Printer Epson L5190 Bisa Scan/Fotocopy F4
Jika kebanyakan printer alat scannernya hanya didesain dengan bukaan ke atas, kemudian dokumen diletakkan di antara bukaan tersebut, maka pada printer Epson L5190 ini menggunakan desain gabungan.
Selain bisa di buka ke atas, fitur scan pada printer Epson L5190 ini juga memiliki tambahan mekanime kerja yang mirip dengan aktivitas printing, yaitu kertas tertarik masuk ke printer, kemudian berputar, dan kembali keluar di akhir proses scanning.
Setelah itu, hasil scanning secara otomatis akan muncul di layar.
Dengan desain dan cara kerja yang seperti ini, maka pantas saja jika printer Epson L5190 sanggup untuk melakukan scanning dan fotocopy pada dokumen-dokumen panjang, seperti F4 dan legal.
Cara kerja ini juga sangat membantu jika yang akan di scan atau fotocopy itu berupa dokumen-dokumen yang lumayan banyak, misalnya laporan.
Kita tidak perlu repot lagi melakukan buka-tutup scanner dan memasukkan dokumen satu per satu, sebagaimana yang berlaku pada printer scanner bukaan atas.
Dengan Epson L5190 ini, bundel laporan cukup diletakkan pada alat scanner dan secara otomatis kertas akan masuk satu per satu, kemudian printer akan melakukan scanning sampai ke lembar terakhir.
Sangat praktis bukan?
Printer Epson L5190 mampu menghasilkan gambar hasil scanning dengan resolusi yang lumayan tinggi berkat teknologi sensor CSI, yaitu 1200 x 2400 dpi dan untuk fotocopy sebesar 600 x 600 dpi.
Dengan segala kemudahan di atas, tentu saja banyak yang tertarik untuk menggunakan printer ini.
Di pasaran, Printer Epson L5190 dihargai sekitar Rp. 5.250.000 - Rp. 5.500.000.
Gimana, tertarik untuk mencobanya?
Cara Scan dan Fotocopy F4 di Printer Epson L5190
Setelah mengetahui segala kelebihan yang dimiliki oleh fitur scanner printer Epson L5190, ada baiknya kita mengetahui juga cara menggunakan fitur ini.
Nah, berikut ini adalah langkah-langkah melakukan scan dan fotocopy F4 di printer Epson L5190:
- Nyalakan printer Epson L5190
- Tempatkan kertas yang akan di scan pada scanner
- Tekan menu, pilih pengaturan Pindai/Scan
- Pilih tempat penyimpanan, komputer atau USB Flashdisk
- Kemudian klik Ok
- Proses scan sedang berlangsung
- Selesai, lihat hasilkan di komputer
Penutup
Semoga kehadiran artikel ini bisa menjadi bahan pertimbangan bagi Anda yang sedang mencari printer yang bisa untuk scan dan fotocopy dokumen ukuran F4.
Sekian dulu uraian kali ini, bagikan jika dirasa bermanfaat. Terima kasih.
0 komentar:
Posting Komentar